Tetapi disini saya akan lebih membahas tentang hal – hal yang dibutuhkan ketika akan melakukan bepergian ke daerah pantai. Karena saya lebih menyukai suasana pantai dibandingkan tempat – tempat yang lainya. Langsung saja saya bahas hal – hal yang menurut saya dibutuhkan ketika akan melakukan traveling. Selain biaya untuk melakukan traveling atau liburan.
Google Maps
Tentu saja hal ini sangat penting agar kita bisa mengetahui keberadaan posisi kita dan juga posisi keberadaan tujuan kita. Hal ini saya lakukan ketika sedang traveling ke pulau karimun jawa yang terdapat banyak tempat – tempat yang menarik, Dan bukit love adalah salah satu tempatnya. Kalian juga pasti sudah mengetahui bahwa aktivnya Google Maps ini juga karena aktivnya paket data.Aplikasi Google Maps Sangat Membantu Ketika Sedang Traveling |
Jadi jangan lupa untuk mengaktivkan paket data di HP kalian agar bisa mengaktivkan Google Maps. Saya sendiri melakukan hal ini ketika saya mengunjungi pulau pahawang dan saya menjadi mengetahui tempat – tempat mana yang bagus untuk dikunjungi serta nama dari tempat – tempat tersebut.
Apalagi kalo melakukan bepergian ke daerah perkotaan yang belum pernah kita kunjungi sebelumnya. Pastilah kita membutuhkan petujuk arah agar mengetahui informasi mengenai posisi tujuan dan keberadaan kita. Jadi menurut saya Google Maps ini sangat berguna dan membantu saya ketika sedang melakukan perjalanan. Seperti ketika saya melakukan perjalanan ke kota Kuala Lumpur di Malaysia.
Pakaian Yang Memudahkan Bergerak
Ketika akan melakukan perjalanan kesuatu tempat kita juga harus berpakaian yang sepantasnya. Saya pernah bertemu dengan seorang bapak – bapak, Dia memakai celana panjang berbahan Jeans di pantai. Tentu saja pakaian tersebut membuatnya menjadi tidak nyaman, Karena menjadi sulit untuk bergerak.Belau juga mengatakan “Ini celana jadi berat banget ya kalo basah”. Jadi saran saya pakailah pakaian yang sekiranya membuat kita mudah untuk bergerak. Biasanya ketika traveling ke pantai saya memakai celana pendek yang biasa saya pakai ketika akan bermain sepak bola. Saya memakai celana pendek tersebut karena akan memudahkan saya ketika akan melakukan snorkelling.
Menggunakan Pakaian Agar Tidak Menghambat Gerakan Saat Traveling |
Selain itu pakaian tersebut juga membuat saya menjadi mudah untuk bergerak ketika berada di dalam air, Sekaligus menyerap air dan juga gampang keringnya. Setidaknya itulah yang saya rasakan ketika sedang traveling sekaligus senorkelling di dekat pulau karimun jawa, pulau pahawang, dan pulau – pulau lainya.
Tas Kecil Untuk Menaruh Benda Berharga
Ketika berkunjung ke suatu tempat pastilah kita akan membawa beberapa barang berharga. Tetapi terkadang barang – barang berharga tersebut tidak muat dikantong dan harus dimasukan ke dalam tas. Tentu saja tas yang terlalu besar membuat pergerakan kita menjadi tidak bebas, Disinilah kegunaan dari tas kecil.Selain untuk menyimpan barang – barang berharga, Tas kecil juga bisa digunakan untuk menaruh baju ganti atau handuk untuk mengusap keringat atau badan yang basah karena terkena air. Itulah yang saya lakukan ketika melakukan traveling ke beberapa tempat, Salah satunya adalah Pulau Karimun Jawa yang indah dan mempesona.
No comments:
Post a Comment